Proyek DD Sindangkerta Diduga Dikerjakan Asal Jadi, DPMPD Pandeglang: Kita Bakal Panggil

-->

Proyek DD Sindangkerta Diduga Dikerjakan Asal Jadi, DPMPD Pandeglang: Kita Bakal Panggil

PANDEGLANG, suararakyat21.com -Berdasarkan informasi bahwa pembangunan Perkerasan di Kampung Lewibuaya tidak ada papan informasi sehingga masyarakat setempat tidak mengetahui berapa jumlah anggaran yang dilaksanakan oleh pemerintahan desa Sindakerta Kecamatan Cibitung Kabupaten Pandeglang Provinsi Banten.  Selasa (9/3). Pasalnya proyek Dana Desa Tahun 2020 di Desa Sindangkerta yang dikerjakan oleh Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) diduga dikerjakan asal jadi dan tidak transparan.

Menurut, Saedi sekretaris desa Sindangkerta dirinya mengamini bahwa pekerjaan yang bersumber dari Dana Desa tahun 2020 tahap 3 masih amburadul. “Pekerjaan belum sepenuhnya selesai 100 persen, sehingga masih terlihat amburadul, dan terkait papan informasi masih proses dibuat,”ujarnya di Kantor desa Sindangkerta.

Saedi menjelaskan bahwa pekerjaan yang dilaksanakan di Desa Sidangkerta pada tahun 2020 sebanyak 6 titik diantaranya pengaspalan, gorong  dan lainnya dan itu menurut dirinya bahwa pekerjaan sudah lumayan bagus.

“Kalau menurut kami sih sesuai untuk ukuran di kampung kami, kalau misalnya ada hal yang lain namanya juga manusia,”ujarnya.

Sementara itu, Kepala Desa Sarmadi berulang ulang berdalih penyebab pekerjaan tidak maksimal atau dikerjakan tidak sesuai kontruksi bangunan hal itu lantaran cuaca.

“Cuaca yang kurang bagus sehingga berdampak terhadap pekerjaan yang tidak maksimal,”dalih Kades

Berdasarkan Informasi dihimpun oleh awak media bahwa pekerjaan yang dikerjakan oleh Pemerintahan Desa Sidangkerta disinyalir ditenggarai oleh tata pelaksanaan kegiatan yang di pihak ketigakan oleh pemerintahan desa. Akibatnya setiap pembangunan tidak maksimal.

Terpisah Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Pemerintahan Desa (DPMPD) Doni Hermawan saat dikonfirmasi mengatakan bahwa pihaknya akan melakukan pemanggilan terhadap Kepala Desa Sindakerta Kecamatan Cibitung Kabupaten Pandeglang.

“Kita nanti bakal panggil kang,”ujarnya

Selain itu, Doni juga menambahkan bahwa pihaknya akan melakukan cek dan ricek melalui para Pendamping serta akan meminta kepada Inspektorat untuk memeriksa hasil pekerjaan yang dilaksanakan di Desa Sindakerta.

” Ya nanti kami akan cek lewat para pendamping dan kami minta Inspektorat untuk memeriksa hasil pekerjaan dan baru kita bisa simpulkan berapa kerugian yang ditimbulkan,”imbuhnya.(Hd/Man)

Admin SR21

Learn More →